Dandim 0827/Sumenep Bacakan Amanat KASAD Upacara 17-an Mei 2024

    Dandim 0827/Sumenep Bacakan Amanat KASAD Upacara 17-an Mei 2024

    SUMENEP - Kodim 0827/Sumenep menggelar upacara 17-an bulan Mei 2024 bertempat di lapangan upacara Makodim.

    Upacara dipimpin Dandim 0827/Sumenep Letkol Inf Yoyok Wahyudi, S.I.P., M.Han. Sementara bertindak sebagai Komandan Upacara Danramil 0827/07 Guluk Guluk Kapten Inf Agung Muhaimin diikuti Anggota Militer dan PNS Kodim 0827/Sumenep, Jum'at (17/5/2024).

    Dalam kesempatan tersebut Kasdim Mayor Cba Ari Pamungkas membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.

    KASAD menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh prajurit dan PNS TNI AD yang telah menjalankan tugas dengan penuh dedikasi dan integritas yang ditunjukkan.

    Pihaknya juga menyampaikan ucapan rasa syukurnya, karena telah melewati pesta demokrasi akbar Indonesia tahun 2024 yakni pelaksanaan Pilpres dan Pileg serentak pada Februari yang telah berjalan dengan lancar dan aman. 

    “Ini membuktikan bahwa segenap komponen TNI AD sadar dan menjujung tinggi Netralitas TNI dalam Pemilu serta melaksanakan tugas secara proporsional. Namun demikian, masih terdapat persoalan-persoalan yang
    memerlukan kewaspadaan kita untuk tetap mengawal dan membantu terjaganya stabilitas dan kehidupan sosial masyarakat yang kondusif di seluruh wilayah tanah air, seperti pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih pada bulan Oktober dan Pilkada serentak bulan November mendatang, " paparnya.

    KASAD juga menyampaikan bahwa TNI AD telah melaksanakan Apel Komandan Satuan yang bertujuan untuk menyamakan pola pikir antara pimpinan dan anggota.

    Hal ini dilakukan untuk meningkatkan efektivitas dan produktivitas kinerja satuan, serta peningkatan profesionalisme prajurit dalam mendukung tugas pokok TNI AD.

    Kebijakan yang telah disampaikan pada kesempatan apel tersebut menjadi pedoman bagi kita semua dalam menavigasi
    organisasi TNI AD. 

    “Menanggapi tantangan yang semakin meningkat tersebut, TNI AD diharuskan untuk terus meningkatkan kapabilitasnya dalam beradaptasi dan berinovasi. Integritas merupakan kunci utama dalam menjalankan tugas-tugas penting dan mulia ini, ” tegas KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak.

    Lebih lanjut KASAD, Profesionalisme dalam melaksanakan setiap tugas adalah cerminan dari dedikasi kita untuk bangsa dan negara. Lebih dari sekedar menjaga pertahanan dan keamanan, kita juga memainkan peran vital dalam kontribusi nyata untuk kesejahteraan masyarakat dan kemajuan peradaban Indonesia. 

    “Kita harus senantiasa menjadi contoh dan tauladan yang baik dalam pemberdayaan dan pengembangan masyarakat, memastikan bahwa setiap langkah yang kita ambil membawa kemajuan bagi bangsa dan negara, ” jelasnya.

    Di akhir upacara Letkol Inf Yoyok Wahyudi, S.I.P., M.Han.  juga menyampaikan beberapa pesan kepada personel TNI dan PNS Kodim 0827/Sumenep.

    "Kegiatan upacara ini bukan hanya formalitas semata, namun sebagai penghormatan kita kepada pahlawan, negara dan satuan. Dan kita sebagai prajurit dimanapun berdinas kita harus selalu bersyukur atas nikmat yang di berikan oleh Allah SWT, jaga kebersihan lingkungan dan jaga pola makan agar selalu sehat, " pesannya.

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Sabet 9 Medali Kejurda Renang Se Indonesia,...

    Artikel Berikutnya

    Kodim 0827/Sumenep Gelar KB Kes Semester...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Kapolres Sumenep Lepas Personel BKO Pengamanan Pilkada di Kepulauan Masalembu
    Jelang Pemungutan Suara Pilkada 2024, Kapolres Sumenep Pimpin Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Tempat Pemungutan Suara (TPS)
    Dambakan Pilkada Damai dan Kondusif, Kapolres Sumenep Ajak Anak-Anak Panti Asuhan Taman Harapan Do'a Bersama

    Ikuti Kami